Selamat Datang di Situs Lembaga Pers Mahasiswa Sinar FIP Universitas Trunojoyo Madura

Sabtu, 26 Mei 2018

Dialog Fakultas yang Ke-2, Datangkan Pihak Dekanat



Doc. Lpm Sinar



   Warta Sinar- Dewan Perwakilan Mahasiswa Fakultas Ilmu Pendidikan telah menyelenggarakan dialog fakultas yang dihadiri jajaran Dekanat, Kepala Jurusan, dan Korprodi (25/5). Acara yang diselenggarakan di aula gedung RKBD ini merupakan dialog kedua setelah kemarin pihak Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Ilmu Pendidikan menyelenggarakan forum aspirasi yag menampung keluh kesah mahasiswa. 
       Acara yang dimulai pada pukul 13.30  WIB ini diselenggarakan oleh Komisi-C DPM Fakultas Ilmu Pendidikan, sebagai tindak lanjut forum aspirasi mahasiswa yang telah diselenggarakan BEM. Acara dimulai dengan pemaparan draft hasil forum aspirasi mahasiswa kemudian dilanjut dengan mendengarkan tanggapan dari jajaran Dekanat. 
     “Acara ini diserahkan kepada pihak DPM, sedangkan yang kemarin diselenggarakan oleh BEM. Hasil forum aspirasi yang kemarin diberikan kepada pihak DPM untuk ditindak lanjuti”. Jelas Moch. Rendi Arif Pratama selaku ketua pelaksana. 
         Dalam dialog fakultas ini pihak jajaran dekanat menanggapi keluhan mahasiswa yang tertera dalam draft. Mereka menanggapi mulai dari permasalahan sarana prasarana, dosen, sistem pelayanan di FIP, sistem Yudisium, PPL, KKN, dana, serta sekret. 
         Namun dalam dialog ini sempat terjadi ketegangan sehingga jalannya acara sempat terhenti dan akhirnya bisa ditengahi oleh Dekan Fakultas Ilmu Pendidikan. 
     “Hal ini yang dikhawatirkan kemarin. Sebenarnya sudah diwanti-wanti sama Bapak Wadek III, saat dialog jangan sampai emosi. Namun tadi yang terjadi diluar dugaan kami." Tutur ketua pelaksana.
      Setelah dilaksanakannya Dialog Fakultas yang kedua ini akan diadakan forum  ketiga antara jajaran Dekanat dan Badan Kelengkapan FIP.
      “Akan ada forum diskusi yang ketiga tapi hanya melibatkan badan kelengkapan dengan Dekan untuk menindak lanjuti hasil acara ini”. Ujar mahasiswa dari Prodi Pendidikan IPA tersebut.(aldy)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Alamat Kami

Jln. Raya Telang - Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Trunojoyo Madura

Follow Us

Designed lpmsinar Published lpmsinar_fkipUtm